Rejeki disiang bolong


Panasnya terik mentari siang ini. Namun tak menyengkat kulitku. Karena kulit ini tertutup baju dan jaket kesukaanku.  Jaket yang warnanya kusem kata teman ku. Tak apa tetap saja aku pakai. 

Siang ini aku pulang dari sekolah pukul 12.30. Melaksanakan tugas untuk persiapan pengumuman Kelulusan, mengurus kelengkapan administrasi siswa kelas IX. 

Sesuai dengan  Surat edaran Kemendikbud dengan panduan yang sudah tertera dengan jelas.

    Pengumuman akan dilaksanakan melalui daring dengan alamat website sekolah. Seluruh siswa telah dinformasikannya.
Mereka cukup melihat diwebsite yang sudah disiapkan oleh sekolah dengan alamat dibawah ini 
https://www.lulus.smpn2kedungadem.sch.id

Sampai dirumah kam 13.30.   Sama seperti biasa satu jam sampai dirumah. Bersihkan badan ganti baju.

 Ada seorang tamu yang mengetuk pintu dan memanggil " mbak Tina".  Karena aku didapur belakang. Ibu yang membukakan pintu. Tamu itu membawa kresek ditangannya lalu diberikan oleh ibu. Kemudian ibu memberikan bungkusan itu. Lalu aku buka Alhamdulillah dapat rejeki ,tak kusangka tak kuduga  ternyata bungkusan itu berisi gulai kambing. Tak tahan aromanya apalagi perut juga sudah keroncongan langsung saja ku ambil piring lalu makan. Heem yummy.  Terimakasih










Komentar

Postingan populer dari blog ini

KAMPUNG TANGGUH

TATANAN HIDUP BARU

Semangat hari senin